Halo Member INDODAX,
Selaku Exchange Crypto yang sudah terdaftar Bappebti, INDODAX selalu mengutamakan keamanan dan kenyamanan bagi para member kami untuk melakukan transaksi jual beli kripto. Untuk itu, transparansi adalah salah satu hal yang sangat penting bagi kami.
Kami melampirkan address tagging INDODAX secara terbuka di Etherscan.io untuk Ethereum dan dompet Bitcoin kami untuk meningkatkan kenyaman member dan meningkatkan transparansi INDODAX. Dengan address tagging ini, member INDODAX dapat kapan saja mentracking dan memastikan bahwa reserve INDODAX aman 100%.
Alamat Dompet INDODAX adalah sebagai berikut:
- Dompet Ethereum and ERC20
https://etherscan.io/address/0x91Dca37856240E5e1906222ec79278b16420Dc92 https://etherscan.io/address/0x51836A753E344257B361519E948ffCAF5fb8d521 https://etherscan.io/address/0x3C02290922a3618A4646E3BbCa65853eA45FE7C6 https://etherscan.io/address/0x7b8ffA4fE43d1B476cFf9D0787FC0019Ca54e421
- Dompet Bitcoin
3M78XB12YoHHTPmjfXx7AMNrve6FQ2GJLV
37TraxM5RYpbS2pLoxcPW1vsWLGLed9yzQ
bc1qvnk8xkw9esmujpjz00hs4706j3803s9nf5z2px
1JUToCyRL5UwgeucjnFAagKs4v1YqhjT1d
Selaku pelaku industri, kami menyarankan kepada exchange lain untuk melakukan hal serupa. INDODAX juga sedang berinisiatif untuk meminta Regulator melakukan audit total kepada seluruh exchange crypto di Indonesia. Audit yang dimaksud ialah audit exchange secara keseluruhan bukan hanya sekedar proof of reserve, namun juga proof of liability (yaitu jumlah total deposit member yang tercatat di dalam exchange).
Dengan adanya pengumuman INDODAX Proof of Reserve ini, kami berharap member INDODAX semakin nyaman dan merasa aman untuk selalu berinvestasi di platform INDODAX.
Jika para member INDODAX ada hal hal yang kurang jelas dan ingin ditanyakan kepada kami, para member dapat menghubungi kami di 021- 5065 8888 atau melalui email di [email protected]. Tim customer support kami standby selama 24 jam dan dengan senang hati akan memberikan penjelasan lebih lanjut.
Terimakasih atas kepercayaannya untuk berinvestasi di INDODAX.
Salam hangat,
Oscar Darmawan
CEO INDODAX