Halo Member INDODAX,
Dengan senang hati kami mengumumkan dua aset kripto baru yang akan ditambahkan ke marketplace INDODAX yaitu Euro Tether (EURT) dan Tether Gold (XAUT). Deposit EURT dengan jaringan ERC20 dan XAUT dengan jaringan ERC20 dimulai hari Rabu, 12 Juli 2023 pukul 14:00 dan Trading dimulai hari Kamis, 13 Juli 2023 pukul 14:00.
Tentang Euro Tether
Euro Tether (EURT) merupakan stablecoin yang harga nya berkaca dari mata uang Euro. Harga dari Euro Tether (EURT) dipatok 1:1 dengan mata uang Euro dimana Euro Tether ini juga merupakan keluaran dari sebuah perusahaan yang sudah tidak asing lagi didunia kripto yaitu Tether. Harga dari Euro Tether berkaca dari mata uang Euro dengan cara memgang collateral reserves yang sama dengan jumlah EURT didalam sirkulasi. Euro Tether (EURT) dapat digunakan untuk menghindari volatilitas market, transaksi pada peer to peer dan melakukan perdagangan untuk kripto dari NFT dalam berbagai exchange dan platfrom Blockchain Euro Tether (EURT) berada di peringkat 155 dari 9,873 aset kripto dengan harga Rp. 16,319.40 dan total pasokan 400,000,050 EURT. Untuk informasi lengkap mengenai EURT, silahkan kunjungi link
*Harga dan peringkat berdasarkan Coingeckocom pada 6 Juli 2023 pukul 09:00 WIB
Tentang Tether Gold
Tether Gold (XAUT) merupakan aset digital yang didukung dengan emas dan harganya dipatok dengan nilai one troy ounce dari emas. Para pemegang token Tether Gold (XAUT) dapat memiliki manfaat dengan melakukan pembelian token ini tanpa harus memiliki emas fisik yang dimana memiliki kendala dalam hal penyimpanan yang tinggi dan akses yang terbatas. Tether Gold (XAUT) berada di peringkat 81 dari 26,212 aset kripto dengan harga Rp. 28,907,971.53 dan total pasokan 246,524 XAUT. Untuk informasi lengkap mengenai XAUT, silahkan kunjungi link
*Harga dan peringkat berdasarkan Coinmarketcap.com pada 6 Juli 2023 pukul 09:00 WIB
Salam,
INDODAX – Indonesia Bitcoin & Crypto Exchange